Selasa, 17 November 2015

Komik Strip Karya Lokal Yang Menghibur


komik strip lokal

Komik adalah suatu bentuk seni yang menggunakan gambar-gambar tidak bergerak yang disusun sedemikian rupa sehingga membentuk jalinan cerita. Biasanya, komik dicetak di atas kertas dan dilengkapi dengan teks. Komik dapat diterbitkan dalam berbagai bentuk, mulai dari strip dalam koran, dimuat dalam majalah, hingga berbentuk buku tersendiri. Sedangkan komik strip adalah sebuah gambar atau rangkaian gambar yang berisi cerita. Komik strip ditulis dan digambar oleh seorang kartunis, dan diterbitkan secara teratur (biasanya harian atau mingguan) di surat kabar dan di Internet. Di Britania Raya dan Eropa, Komik strip juga diterbitkan secara berseri dalam majalah-majalah komik, sementara kisah sebuah strip kadang-kadang bersambung hingga tiga halaman atau lebih.

Komik strip memang tidak sepanjang komik pada umumnya dan biasanya ceritanya juga ringan seperti mengangkat isu yang sedang hangat terjadi. Walaupun ceritanya ringan komik jenis ini tidak sedikit yang menyukai dan bahkan mungkin banyak peminatnya. Saya sendiri sangat suka dengan komik strip dan yang paling penting bisa dinikmati secara gratis, kalau gratis aja pada mau wkwkkwkw.

Di Indonesia sendiri komik strip biasanya beredar di internet. Para creator dan komikus-nya memanfaatkan media sosial seperti Facebook dan Instagram untuk membagikan karyanya dan biasanya gratis. Karya dari komikus-komikus Indonesia juga banyak. Kalian bisa membaca komik-komik lokal di ngomik.com.

Oke, sebenarnya saya akan membahas beberapa komik strip lokal pilihan dengan gaya bahasa saya yang ancur dan belepotan. Tidak semua akan saya bahas, hanya sebagian kecil dari semua komik strip lokal yang ada.

1. Maghfirare
Berdasarkan dari informasi di fanspage Facebooknya, komikus ini berasal dari Bogor, Indonesia. "Kalo ga lawak ya curhat", komiknya berisi mengenai lawakan dan curhatan yang bisa jadi merupakan si komikusnya sendiri. Gambar dan stylenya menurut saya sudah bagus, terkadang ngakak juga kalau lihat ekspreksi tokoh-tokohnya. Well, karena saya laki-laki, saya rasa tokoh-tokoh cewek yang dia gambar cantik-cantik (tapi tetep aja 2 dimensi), jadi punya daya tarik tersendiri. Oh ya, nama komikusnya kalo tidak salah Adelia Maghfira.

Gambar dari Facebook Maghfirare
Gambar dari Facebook Maghfirare
Salah dua gambar komik dari Maghfirare yang diunggah ke Facebook. Kita bisa lihat gambar yang pertama itu cewek manis banget kan ... anjay. Kurang manis apa coba buat cowok di atas, malah cuman buat latihan nembak doang. Kalo gambar yang kedua itu njirr, bukan temen deket itu mah. Well, bisa dibaca kan kalo itu sebenernya temen bangke wokwowkwoow.

Bagi kalian yang ingin menikmati karyanya bisa baca di,
Facebook : www.facebook.com/maghfirare
Instagram : www.instagram.com/maghfirare


2. Si Ucup Komik Strip
Komik strip sederhana dan menghibur dari seorang pemuda yang bernama Si Ucup. Karakter si Ucup sepertinya kembaran dari FellFel. Dari kacamata, rambut sama muka mirip semua, jangan-jangan mereka ... emm entahlah. Komiknya (lumayan) lucu sih. 

Gambar dari Facebook Si Ucup
Bisa kalian lihat di atas? Mana yang Si Ucup mana si Fellfel. hmm ...

Gambar dari Facebook Si Ucup

Yang pengen baca komik Si Ucup bisa baca di,
Facebook : www.facebook.com/SiUcupDKK


3. Tahilalats
Komik strip ini merupakan karya Nurfadli Mursyid. Komiknya biasa berisi dengan kejadian konyol yang sering dialami dalam kehidupan sehari-hari dengan karakter-karakter yang mempunyai khas tersendiri.


tahilalats komik
Gambar dari Facebook Tahilalats

Yang ingin menikmati komiknya,
Facebook : www.facebook.com/tahilalats
Tumblr : www.tahilalats.tumblr.com

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Blog Archive

Pages - Menu