Jumat, 10 Januari 2014

7 Ost. Anime (Instrumental) Paling Sedih dan Menyentuh

7 Ost. Anime (Instrumental) Paling Sedih dan Menyentuh



Assalamualaikum wr. wb.
Hi guys..! Buat yang suka lagu - lagu Jepang terutama lagu Ost. Anime, kali ini saya akan posting lagu - lagu instrumental original soundtrack beberapa anime yang paling sedih dan menyentuh ( versi saya sendiri ) untuk menemani saat - saat galau kalian yang saya rangkum dalam "7 Ost. Anime (Instrumental) Paling Sedih dan Menyentuh".

Hehe... Jujur saja, saya pribadi juga suka lagu yang mendayu - dayu.. Yaa itung - itung buat nemenin tidur atau sekedar bersantai atau bisa juga untuk ngurangi stress.

Beberapa anime memiliki lagu instrumental / back song yang sangat bagus (dalam arti sedih dan menyentuh) dan pasti lagu - lagu tersebut akan muncul ketika anime yang bersangkutan sedang dalam momen / saat - saat yang sangat tepat. Bahkan tak jarang juga terkadang kombinasi antara lagu back song dengan moment yang tepat bisa membuat beberapa orang yang melihat anime tersebut menangis dan terbawa suasana.... T.T

Haduuh, udah pada tidak sabar ya.? Saran saya siapkan tisu untuk mengantisipasi air mata yang tiba - tiba keluar karena mendengar lagu - lagu di bawah ini... haha.. (lebay) Langsung saja saya berikan list nya. Check it out....!!!

1. Elfen Lied Instrumental (Music Box Version)


Saya mengetahui lagu ini dari comment / testimoni teman - teman yang suka dengan Ost. anime sedih di facebook. Lagu ini merupakan salah satu yang harus dijadikan koleksi jika kalian suka dengan lagu yang mendayu - dayu. Saya pribadi suka nada - nada yang dimainkan dalam lagu ini, cukup menyentuh. Nada dentingan khas musik box yang sangat indah juga membuat ost. ini berbeda dengan ost. yang lain ..
2. Inuyasha - Aika (Sad Song)


Inuyasha adalah salah satu anime yang mempunyai banyak Ost. yang bagus. Meskipun anime lama, tetapi masih banyak yang tetap suka dengan Inuyasha dan tetap mengenangnya dengan menonton anime serinya maupun mendengarkan lagu - lagu Ost. nya. Kalau menurut saya Ost. di anime Inuyasha terutama yang saya sebutkan di atas membuat saya kembali ke masa kecil saat anime nya masih tayang di televisi ( waktu itu saya masih SD), karena ost. ini sering muncul di sela - sela animenya. Lagu ini slah satu lagu yang memiliki nada yang sangat mendayu - dayu dengan suara seruling yang khas.

3. Naruto - Sadness and Sorrow


Kalian suka anime naruto ? Pasti tidak asing dengan Ost. yang satu ini. Lagu " sadness and sorrow" ini sering sekali keluar saat momen - momen sedih, seperti saat flash back masa lalu naruto dan gaara. Lagunya sendiri sangat khas dengan instrumen gitar akustik, piano dan seruling yang lembut sangat menghanyutkan suasana hati yang mendengarkan (sorry, agak lebay). Sebenarnya banyak ost. naruto yang mendayu - dayu, tapi menurut saya ini yang paling menyentuh.

4. Bleach - Here to Stay


Dalam lagu ini, lebih menonjolkan suara dari piano dan biola, dan tentunya kombinasi suara yang dihasilkan oleh keduanya menjadi sangat dalam dan menyentuh. Lagu ini sebenarnya bisa dibilang cukup jarang keluar dalam episode - episode bleach, tetapi tidak mengubah bahwa lagu ini memang benar - benar enak didengar dan dinikmati saat santai maupun galau.

5. Inuyasha - Kagome and Inuyasha


Seperti yang saya katakan di nomor 2, kebanyakan lagu - lagu di anime Inuyasha sangat bagus dan easy listening. Selain Aika (sad song), lagu instrumental berjudul "Kagome and Inuyasha" ini tak kalah menyentuhnya. Sangat wajib menjadi koleksi lagu ost. anime instrumental bagi kalian yang suka anime terutama Inuyasha.

6. Rurouni Kenshin - Departure 


Rurouni Kenshin atau yang sering kita kenal dengan anime "Samurai X" pun juga memiliki ost. sedih andalannya sendiri. Lagu ini juga lebih menonjolkan permainan alat musik piano dan gitar akustik. Saya sudah memiliki lagu ini cukup lama sebelum lagu - lagu instrumental ost. anime yang lain, tetapi saya tidak pernah bosan untuk memutar dan memutar lagi lagu ini untuk menemani hari - hariku.

7. Fairy Tail - Kanashiki Kako


Ini nih lagu Ost. anime instrumental yang paling favorit dan menyentuh menurut saya. Nada - nada yang dimainkan sangat indah dan sedih ...T.T... Lagu ini sendiri muncul di Fairy Tail episode 12, dan setahu saya cuma muncul satu kali saat episode itu saja. Sampai sekarang lagu ini masih menjadi TOP CHART dalam koleksi lagu anime saya dan masih sering saya putar di kosan buat temen galau atau buat lagu temen tiduran.


Nah, sementara itu dulu. Kalau ada lagu lain yang bagus pasti saya posting lagi. Jadi ikuti terus perkembangan ZUNAS SETYOAJI BLOG ya...!! Atau kalau kalian punya lagu favorit kalian bisa share dengan menulis comment di bawah postingan ini. Selamat hunting lagu..... :)
Sekian postingan kali ini tentang "7 Ost. Anime (Instrumental) Paling Sedih dan Menyentuh". Semoga bisa menambah referensi lagu kalian. Untuk melengkapi lagu - lagu jepang kalian bisa juga melihat postingan saya tentang Lagu Jepang Keren dan Terfavorit dan Lagu Jepang Keren dan Terfavorit (Part 2).

Terima kasih atas kunjungannya dan saya mohon maaf jika ada kesalahan dalam blog ini. Jangan takut untuk memberi kritik, saran dan masukan tentang blog ini. Setiap kritik, saran ataupun masukan akan sangat berguna untuk mengembngakan blog ini menjadi lebih baik lagi.

Sampai jumpa di postingan yang lainnya.

Wassalamualaikum wr. wb.....

1 komentar:

  1. yg elfen lied judul "lilium" sedih bgt lagu-nya bercampur sama suasana kelam ,,,, biasanya diputer di adegan-adegan galau bercampur sadis =D

    BalasHapus

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Pages - Menu