Udah gak ada yang bisa menyangkal kalo film superhero punya penggemar yang sangat besar di seluruh dunia. Di tahun 2016 ini bakalan banyak film-film keren bermunculan, dan salah satu genre yang paling populer adalah yang mengangkat tema tentang superhero.
Superhero adaptasi dari komik Marvel dan DC Comic menjadi jajaran terdepan dalam mewarnai film superhero tahun ini. Yok lihat sama-sama kira-kira superhero apa ajah yang bakalan nangkring di bioskop tahun ini.
Dead Pool (Februari 2016)
Superhero kocak yang rada sakit jiwa ini bakalan diperankan oleh Ryan Renolds. Deadpool ini merupakan adaptasi dari komik Marvel. Film ini mengisahkan tentang Wade Wilson, seorang tentara bayaran yang sekarat karena kangker kemudian memutuskan untuk menyerahkan dirinya sebagai bahan percobaan genetik menggunakan senjata X. Percobaan itu akhirnya membuatnya menjadi seorang anti-hero tak terkalahkan bernama Dead Pool.
Film ini rencananya akan direlease oleh FOX pada 12 Februari 2016.
Batman Vs Superman : Dawn Of The Justice (Maret 2016)
Buat para penggemar team Justice League dari DC Comic bakalan nunggu banget film ini. Kabarnya film ini menjadi prequel dari rangkaian cerita di DC Film Universe. Pokoknya film ini wajib banget ditonton.
Di Film ini kalian bakalan menyaksikan DC’s Trinity tampil bersamaan untuk pertama kalinya yaitu Batman, Superman, dan Wonderwoman. Selain itu kalian juga bakal melihat sosok macam Aquaman dan The Flash difilm ini.
Udah tunggu ajah gimana film ini jadinya. Kita lihat gimana kalo Batman yang manusia biasa harus berantem sama Superman yang punya kekuatan dewa.
Captain America : Civil War (Mei 2016)
Sejak trailernya dirilis, film ini udah banyak diperbincangkan. Setelah agak kecewa dengan Avengers Age Of Ultron yang ceritanya gak fokus dan terlalu maksa nampilin banyak superhero baru, film Captain America ini diharapkan para fans bisa jadi penyegar.
Dengan latar cerita terpecahnya Avenger menjadi dua kubu yaitu kubunya Captain America dan kubunya Iron Man, film ini bakalan menjadi penutup Trilogy film Captain America.
Bakal kaya apa filmnya, kita tunggu ajah nanti tanggal 6 Mei.
X-Men: Apocalypse (Mei 2016)
Akhirnya kita ketemu lagi sama satuan para mutant yang keren-keren. Di film ini akan diceritakan bagaimana saat mudanya para mutant ini. Setting cerita dari film ini adalah 10 tahun setelah X-Men : Day Of Future Past.
Kita lihat saja bagaimana para mutant ini waktu mudanya. Gak sabar lihat Jennifer Lawrance yang seksi meranin Mystique. Kita tunggu saja 27 Mei tahun ini.
Teenage Mutant Ninja Turtles 2 (Juni 2016)
Yak, waktunya kura-kura ninja beraksi lagi. Setelah merilis TMNT 2014 silam kini empat kura-kura bakalan beraksi lagi di bioskop . Megan Fox (April O’Neil) akan kembali membintangi film ini serta ada pemeran baru yakni Stephen Amell (Serial Arrow) akan beradu akting dengan Megan Fox
Suicide Squad (Agustus 2016)
Gimana jadinya jika sekumpulan penjahat super dikumpulkan untuk menyelesaikan sebuah misi pemerintah, kita lihat ajah di film ini. “Suicide Squad” akan mengisahkan tentang suatu kelompok penjahat super yang diberi misi beresiko tinggi oleh pemerintah untuk mendapat keringanan hukuman. Tim ini dijalankan oleh Amanda Waller (Viola Davis) dan operasi mereka berpusat di Penjara Belle Reve. Penjahat yang tergabung dalam Suicide Squade ini adalah Deadshot (Will Smith), Harley Quinn (Margot Robbie), Joker (Jared Leto), Kapten Boomerang (Jai Courtney), Enchantress (Cara Delevingne). Kita tunggu saja 5 Agustus ini.
Gambit (Oktober 2016)
Film ini kabarnya bakalan jadi spon-off dari X-Man. Film ini bakalan keren banget karena dibintangi sama Chaning Tatum. Seperti karakter lain di X-Men, Gambit adalah seorang mutan. Ia memiliki kekuatan mengontrol energi kinetis dan mengisi benda lain dengan tenaga ledak tinggi. Karena Gambit adalah seorang pecinta judi, makanya senjata utmanya adalah kartu-kartu remi yang sudah diberi tenaga ledak tinggi.
Kita tunggu bagaimana Chaning memerankan Gambit di 7 Oktober ini.
Dr. Strange (November 2016)
Fans dari Benedict Cumberbatch ayok merapat. Dr. Strange bakal diperankan Benedict Cumberbatch nih. Film ini bercerita tentang seorang dokter bedah arogan yang setelah karirnya hancur, mendapat kesempatan untuk hidup ketika seorang tukang sihir membawanya di bawah sayapnya dan melatih dia untuk mempertahankan dunia melawan kejahatan.
Kita tunggu aksi si charming Benedict Cumberbatch 4 November tahun ini.
***