Minggu, 08 Mei 2016

Ini Peringkat Kekuatan Superhero Marvel yang Terlibat Civil War!

SPOILER ALERT!!
Trailer Civil War Terbaru - Tim Captain America
Para pahlawan marvel telah unjuk gigi di Captain America: Civil War. Siapa yang terlihat paling kuat? Cek saja peringkat kekuatan superhero Marvel ini!
Seperti sudah ditulis di atas, artikel ini akan menyinggung spoiler. Biar bagaimanapun, sulit untuk membahas peringkat kekuatan tanpa membandingkan prestasi masing-masing pahlawan di filmnya.

0
Tidak Masuk Daftar

Rumor Thor Ragnarok - Peran Hulk AsgardThor dan Hulk adalah superhero terkuat di Marvel Cinematic Universe. Namun keduanya tidak bisa dimasukkan ke dalam peringkat kekuatan superhero Marvel kali ini. Kenapa? Tentu alasannya jelas, kedua pahlawan ini tidak ikut bertarung di Civil War!

12
Agent 13

Captain America Civil War - Agent 13Walau di gambar promo pertama Sharon Carter berada di tim Cap… ternyata di filmnya sendiri Sharon tak pernah terlibat dalam beberapa aksi vital di filmnya. Ia masih mendapat kesempatan bertarung saat Bucky kabur, tapi itu pun tidak berkesan. Sharon tetap menunjukkan kemampuannya dalam memberi bantuan kepada Cap, tapi karena ini adalah peringkat kekuatan superhero Marvel, bantuan itu pun tidak membantu ranking Sharon.

11
Falcon

Pertarungan Civil War - Falcon Ant-ManSahabat baik Steve Rogers ini sudah tampil lebih baik dari sebelumnya, seperti yang ia perlihatkan dalam adegan pembukaan. Namun pada akhirnya, ia tetap diperlihatkan menjadi bulan-bulanan dalam beberapa adegan. Prestasi yang ia tunjukkan pun akhirnya tidak sebaik rekan-rekan Avengersnya yang lain.

10
War Machine

Trailer Civil War Terbaru - War MachineWalau memiliki armor secanggih Tony, Rhodey tak terasa terlalu efektif dalam penampilannya di Civil War. Mungkin karena dia memang benar-benar tak ingin menyakiti rekan-rekannya, hingga ia bahkan membawa serta tongkat pelumpuh dan bukannya asal menembak sekeliling. Karenanya, di peringkat kekuatan superhero Marvel ini pun Rhodey hanya bisa ditaruh di peringkat kesepuluh.

9
Black Widow & Hawkeye

Pertarungan Civil War - Black WidowNatasha mungkin tak memiliki kekuatan setingkat Wanda, namun dia masih layak berada di posisi sembilan peringkat kekuatan superhero Marvel ini. Ia masih berbahaya untuk dihadapi dalam pertarungan, hingga Ant-Man yang mengecil saja bisa ia lumpuhkan untuk sementara. Ia juga hampir mengalahkan Hawkeye, lagi, seperti yang ia lakukan di Avengers pertama.
Namun sejak awal terasa kalau Natasha tidak benar-benar berminat untuk bertarung dengan rekan-rekannya. Ia pun selalu terasa menahan diri. Karenanya, ia harus puas berada di posisi ini.
Peran Hawkeye - Civil War 2
Berada di peringkat yang sama adalah rekan Natasha dalam penugasan Budhapest: Hawkeye. Hawkeye kembali membuktikan dirinya sebagai seorang petarung berbahaya. Meski ia hanya mengandalkan busur dan panah, tanpa serum super soldier apa lagi armor canggih, Clint Barton tetap dapat bertahan di medan pertempuran.

8
Winter Soldier

Easter Egg Ant-Man - The Winter SoldierPenasaran kenapa Winter Soldier tidak lebih tinggi di daftar peringkat kekuatan superhero Marvel ini? Karena daftar ini dibuat dengan hanya mempertimbangkan penampilannya di Civil War, jadi poin keren dari aksinya di The Winter Soldier pun tidak bisa masuk.
Selain itu, Bucky pun sempat menjadi bulan-bulanan berkali-kali di sini. Ia dihajar oleh Black Panther, dipermalukan oleh Spider-Man, bahkan dikalahkan oleh Iron Man. Dia masih berbahaya, namun sepertinya kekuatan Bucky hanya menjadi maksimal saat ia berada dalam kepribadian Winter Soldier.
Tapi, penampilannya setelah dibangkitkan menjadi Winter Soldier oleh Zemo, aksinya menghajar polisi, serta bantuannya menghajar Iron Man memastikan Bucky masih berada di peringkat delapan.

7
Scott Lang

Film Terbaik Marvel - Ant-Man

Scott Lang membawa dua identitas sekaligus ke pertempuran bandara. Satu sudah familier dengan penonton: Ant-Man, superhero super kecil yang semakin kuat semakin ia menyusut. Satunya lagi? Giant Man, superhero raksasa yang ketahanan fisiknya meningkat tajam.
Saat menjadi Ant-Man, Lang mungkin bisa meng-K.O. orang dengan mudah, namun di film terlihat kalau ia masih terluka dalam wujud itu. Begitu dia menjadi Giant Man, daya tahan tubuhnya seakan meningkat drastis. Bahkan rentetan rudal pun tak dapat melubangi dadanya. Walau gerakannya menjadi lambat, ia juga masih mampu bertarung dengan efektif hingga Iron Man dan rekan-rekannya pun kewalahan dibuatnya.

6
Spider-Man

Trailer 2 Civil War - Spider-ManTak salah lagi, Spider-Man di Civil War adalah inkarnasi Spider-Man terkuat sejauh ini. Karenanya ia bisa duduk di nomor enam dalam peringkat kekuatan superhero Marvel edisi Civil War ini.
Prestasinya? Bayangkan, dia mampu melumpuhkan Falcon dan Winter Soldier, masing-masing adalah prajurit terlatih. Untuk Winter Soldier, ia mampu menahan pukulan dari lengan baja lawannya itu! Bahkan Cap saja dibuat kewalahan menghadapi kekuatan lengan Bucky, namun Spider-Man menepisnya dengan sangat mudah.
Spider-Man juga cukup genius, bahkan di tengah-tengah baku hantam, hingga ia mampu mencetuskan bagaimana cara melumpuhkan Giant Man yang sempat mendominasi pertempuran.

5
Black Panther

Bocoran Captain America - Black PantherBayangkan petarung sekelas Captain America, namun pelindungnya bukan hanya di perisai saja melainkan menyelimuti seluruh tubuh. Itulah Black Panther. Berkali-kali dia menunjukkan dirinya setingkat dengan prajurit super Amerika itu. Kecepatan? Captain America kewalahan untuk mengejarnya. Kemampuan bertarung? Saat mereka berduel, hasilnya seri.
Black Panther juga memiliki satu kemampuan lagi: menyelinap. Pahlawan Wakanda ini bisa mengikuti Captain America ke tempat Zemo, dan dirinya bahkan tak terdeteksi hingga konflik berakhir. Benar-benar tidak bijaksana bila kamu berencana untuk melawan penguasa Wakanda ini.

4
Scarlet Witch

Scarlet WitchNomor empat dalam peringkat kekuatan superhero Marvel ini diisi oleh Wanda Maximoff. Kekuatan gadis yang satu ini semakin terasah saja, sehingga ia menjadi ancaman terbesar bagi tim Iron Man. Ia bahkan bisa membuat Vision, robot canggih dengan segudang kemampuan, bertekuk lutut.
Wanda bisa saja menempati posisi yang lebih tinggi. Namun seperti terlihat di adegan awal, gadis ini terkadang masih kesulitan mengendalikan kekuatannya. Mungkinkah ia akan cameo di Doctor Strange, supaya ia bisa dilatih sihir oleh Strange atau Ancient One?

3
Vision

Vision ThumbsKalau hanya dari segi kekuatan, Vision juga menunjukkan dirinya masih berbahaya. Saat Hawkeye mencoba membawa lari Wanda, Vision dapat pergi dan kembali ke ruangan dengan sangat cepat. Panah khusus Hawkeye untuk menahannya pun hampir tidak berguna. Kalau saja Wanda tidak menyerang Vision dengan sihirnya, bisa jadi Hawkeye dan Wanda tidak akan ikut pertarungan di bandara.
Tidak hanya kuat, Vision pun membuktikan di balik kepalanya memang ada kecerdasan setingkat komputer super. Ia yang pertama menyadari kalau kemunculan Giant Man hanyalah pengalih perhatian agar Cap bisa meloloskan diri. Menjelang akhir pertempuran pun ia hampir seorang diri menghentikan Quinjet yang sudah susah payah digunakan Cap kabur… kalau saja ia tidak terdistraksi oleh kekhawatirannya terhadap Wanda.
Untung saja Vision berhati baik, kalau tidak robot cerdas yang satu ini mampu menyebabkan tragedi dengan sangat mudah.

2
Captain America

Captain America - Captain America Civil WarNomor dua di peringkat kekuatan superhero Marvel ini adalah sang bintang dari filmnya: Captain America. Sejak film-film sebelumnya, fan sudah bisa melihat sendiri kalau pahlawan yang satu ini memang tangguh. Namun mungkin masih ada yang meremehkan dia karena dia “hanya” manusia yang disuntik steroid.
Russo Bersaudara kembali menunjukkan kalau di antara dewa, monster, dan manusia berbalut armor canggih pun Cap bukan sosok yang bisa diremehkan. Ia berhadapan dengan versi terkuat Spider-Man sejauh ini dan berhasil menang! Ia membuktikan kalau kekuatan superior pun bisa ditaklukkan oleh petarung yang lebih berpengalaman.
Jangan lupakan juga kalau di akhir film ia berhasil mengalahkan Iron Man. Meski ia harus dibantu oleh Bucky, itu tetap pencapaian fantastis.

1
Iron Man

Ã’Marvel's The AvengersÓ..Iron Man (Robert Downey Jr.)..Ph: Film Frame ..© 2011 MVLFFLLC. TM & © 2011 Marvel. All Rights Reserved.
Ã’Marvel’s The AvengersÓ..Iron Man (Robert Downey Jr.)..Ph: Film Frame ..© 2011 MVLFFLLC. TM & © 2011 Marvel. All Rights Reserved.

Kenapa Iron Man merajai peringkat kekuatan superhero Marvel ini? Karena… ternyata tanpa Thor dan Hulk dia memang adalah anggota Avengers yang paling berbahaya. Seperti yang bisa diduga dari pahlawan dengan persenjataan setingkat pesawat tempur canggih.
Sepanjang Captain America: Civil War, Tony Stark menunjukkan bahkan tanpa armor pun ia mampu menjaga dirinya, seperti yang ia tunjukkan saat menghadapi Winter Soldier hanya dengan satu pelindung tangan. Dengan armor? Dia hampir mengalahkan Captain America dalam pertarungan tangan kosong! Ya, ternyata armor Iron Man dilengkapi pula dengan kemampuan untuk menebak pola bertarung lawan.
Memang, pada akhirnya Iron Man harus takluk juga. Tapi ingat, dalam pertarungan itu Tony terlalu dikuasai oleh amarah untuk berpikir jernih. Ia juga dikeroyok oleh Bucky dan Steve, dua tentara super. Jadi kekalahannya itu tidak mengurangi fakta kalau Iron Man adalah superhero terkuat di Captain America: Civil War.

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Blog Archive

Pages - Menu