Senin, 05 Januari 2015

Ternyata ini Arti Lirik Soundtrack Stand By Me Doraemon

Udah pada nonton Stand By Me Doraemon, kan?
Selain kisah persahabatan antara Nobita dan Doraemon yang menjadi tema utama film tersebut, tentu saja ada satu elemen kuat lain yang mewarnai Stand By Me Doraemon. Yap, elemen itu tak lain adalah soundtrack-nya yang berjudul Himawari no Yakusoku.
Soundtrack yang dinyanyikan oleh Hata Motohiro ini memang sangat menyentuh. Alunan musiknya yang melankolis serasa menghidupkan hubungan-hubungan antar tokoh di film ini dengan begitu tulus. Dengan irama yang mendayu-dayu, diiringi gitar akustik, plus lirik yang kental dengan aroma perpisahan, lagu ini pastinya akan melelehkan airmata penonton.
Berikut adalah video klip Himawari no Yakusoku.

Mengapa kamu menangis saat aku tidak berada di sampingmu
Aku hanya bisa meratapi kesedihanku
Bahkan aku pun tidak tahu apa yang salah denganku
Hari ini akan menjadi harta karun kita berdua
Apakah aku masih memiliki kesempatan bersama denganmu?
Kau dan aku tertawa, itulah yang selalu ingin kulihat
Kau begitu lembut seperti bunga matahari, dengan segala kehangatannya
Aku akan mengatakan kepadamu tentang masa depan
Karena aku telah menemukan arti kebahagiaan sejati
Kita berdua bersama melihat masa depan
Aku selalu percaya masa depanmu akan lebih baik dengan seperti ini
Aku berharap kamu akan melewati jalan yang kita pilih
Ku mohon jangan pernah lupakan saat kita bersama
Kamu yang tersenyum saat kita berjabat tangan sebelum berpisah
Kamu yang lembut seperti bunga matahari, dengan segala kehangatannya
Jika kamu menginginkanku kembali, bisakah kamu mengatakan kalau kamu percaya denganku?
Apakah aku masih memiliki sedikit kesempatan bersama denganmu?
Kau dan aku tertawa, itulah yang selalu ingin kulihat
Kau begitu lembut seperti bunga matahari, dengan segala kehangatannya
Sekarang, Aku akan mengatakan kepadamu tentang masa depan
Karena aku telah menemukan arti kebahagiaan sejati.
Duh, mengharu-biru. Menyayat hati!
Siapa sangka, ternyata soundtrack Stand By Me ini juga sudah di-Indonesia-kan oleh YouTuber Indonesia, Christian Bong. Versi Indonesia ini berjudul Janji Bunga Matahari, bahasa Indonesia dari Himawari no Yakusoku. Yuk, kita simak juga video cover-nya.

Christian bercerita bahwa proyek cover Himawari no Yakusoku ini berawal dari video isengnya di Instagram.

“Video itu kira-kira kuunggah 4 bulan lalu, bermodalkan iseng, tapi ternyata hit 2K likes di Instagram. Superb!” kata Christan penuh semangat.
“Menjelang rilis Doraemon, aku decide untuk buat cover ini. Tapi apa? Apa yang bisa bikin cover ini jadi wah? Bisa beda? Aku akhirnya mikir, harus ditranslate ke bahasa indo nih!”
Tentu saja Christian kemudian harus mencari translator. Dia inginkan translator profesional, agar hasilnya juga maksimal. Pilihannya jatuh pada Laurensia Nathania, lulusan APU Jepang, yang menurutnya paling bagus karena bisa menginterpretasikan lirik Himawari no Yakusoku.
“Pas produksi video, aku mikir apa yang bisa bedain juga dari video-video lainnya yang rata-rata cover mau nunjukkin wujud Doraemon-nya?” kata Chris. “Akhirnya aku milih, menekankan ke bunga matahari dan unsur pertemanannya. Fyi, most of the people involved are my best friends.”
Berikut adalah lirik Janji Bunga Matahari:
Mengapakah dirimu menangis | meskipun diriku tak sedang menangis
Kesedihan dan kepahitan yang |kau rasa pun terasa nyata menyedihkan bagiku
Hari buruk pun asal kita berdua | ‘kan jadi kenangan yang berharga..untukku
Kuingin bersamamu | apakah yang dapat kulakukan demi | berada di samping mu
Satu yang kudamba | agar kau selalu | tertawa bahagia… selamanya
Bagai bunga matahari | Tulus hati dan kelembutan dirimu | Segala kehanga—tanmu
Satu pesanku padamu | yang ingin aku sampaikan
Kebahagiaan ku di sini | takkan kulupakan
Seandainya kita tlah ber-pisah | ruang masa depan lah pemisah kita
Kupercaya langkah-langkah ini | akan membawaku tuk dapat menemuimu lagi
Langkah kita ya-ng kacau dan berbeda | akan bersatu padu menyatukan kita
Tak akan kulupakan saat-saat ku berada di sampingmu, habiskan waktu bersama
Kuingin agar kau | lambaikan tanganmu | dan tersenyum meski kita berpisah
Bagai bunga matahari | Tulus hati dan kelembutan dirimu | Segala kehanga—tanmu
Ingin aku membalasnya | namun itulah dirimu
Cukup sudah| lah itu yang | pasti akan kau ucapkan
Kuingin bersamamu | apakah yang dapat kulakukan demi | berada disampingmu
Satu yang kudamba | agar kau selalu | tertawa bahagia… selamanya
Bagai bunga matahari | Tulus hati dan kelembutan dirimu | Segala kehanga—tanmu
Satu pesanku padamu | yang ingin aku sampaikan
Telah kutemukan arti | kebahagiaan sesungguhnya
Christian sendiri adalah seorang YouTuber yang sedang melejit. Sebelumnya dia juga membuat liputan video Game Developer Gathering 2014 [baca: Tidak Sempat Datang ke GDG 2014? Simak Video Review-nya Berikut Ini!]. Tidak hanya itu, Christian juga hobi membuat video-video pendek lewat akun Instagram-nya. Dia dan kawan-kawannya memang fans Doraemon. Bisa dilihat juga dari video berikut.


Hahaha!! Sukses terus, Chris!

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

Blog Archive

Pages - Menu