Apakah Setiap Manusia Mempunyai JIN PENDAMPING (Qorin) ? | Blog
Misteri Beda Dunia | Pada kesempatan Ini BMBD akan membahas
tentang JIN PENDAMPING manusia ( QARIN ). Saya yakin banyak Umat Islam yang
belum tau bahkan belum pernah dengar. Oleh sebab Itu Blog Misteri Beda Dunia
(BMBD) Akan menjelaskan Tentang jin
pendamping atau Qorin itu. Pasti sobat semua pernah mendengar yang namanya
kerasukan, nah biasanya, orang yang kerasukan ini mengaku bahwa ia adalah sosok
seorang yang sudah meninggal, dan sengaja meminjam raga orang lain untuk
berkomunikasi dengan orang yang masih hidup, karena konon arwahya masih
penasaran karena ada pesan yang belum tersampaikan. [ Blog Misteri Beda Dunia ]
Pasti
kejadia ini sudah tak asing lagi bagi kita, Tahukah anda,,?? biasanya ketika seseorang
kerasukan dan mengaku dirinya adalah sosok orang yg telah meninggal, itu
bukanlah setan, melainkan sosok yang merasuk ke dalam tubuhnya itu adalah
sahabat almarhum/almarhumah yang tidak lain adalah Qorin
atau jin pendamping yang selalu mendampinginya sewaktu hidup. Jadi ia tahu
betul apa yang dilakukan almarhum/almarhumah sewaktu hidup.
Siapakah
Qarin itu sebenarnya?? apakah ia jin pendamping yang baik atau jahat bagi orang
yang di dampinginya?? mengapa qarin tidak meninggal menyusul orang yang
didampinginya ke alam baka (kekal)?? secara bahasa”qarin” berarti teman atau
pasangan.karena itu qarin sering di artikan sebagai teman yang selalu
mendampingi kita kapan saja kita berada.
Misteri Beda Dunia ]
Layaknya
teman , ada yang baik dan ada yang buruk. Begitu juga dengan qarin, ia kadang
memiliki pengaruh baik pada kita kadang juga memiliki pengaruh buruk pada kita.
Tetapi pengaruh kita sebagai manusia lebih tinggi dibandingkan pengaruh qarin
terhadap kita.
Qarin
sudah ada sejak kita lahir. Karena itu , ada yang mengistilahkan qarin itu
pasangan kembar kita. Hanya saja ia bentuknya ghaib
dan tak terlihat. Sebagai pasangan yang selalu mengikuti kita kemana saja ,
sudah pasti ia tahu betul apa yang kita kerjakan semasa hidup. Seingga qarin
bisa menyampaikan keinginan2 yg ingin di sampaikan alkmarhum/almarhumah saat
ihdupnya yang belum sempat terucap.
Keberadaan
qarin dlm tubuh kita di pertegas oleh hadist nabi riwayat Abdulah bin mas' ud.
Dalam hadist tsb di sebutkan bahwa rasullulah bersabda “ tidak ada seorangpun
diantara kalian yang tidak di tunjuknya jin pendamping (Qarin) “.” para sahabat
bertanya”. “termasuk anda, ya Rosulullah??”
“ya” Jawab nabi. “Hanya saja aku mendapat pertolongan Allah, sehingga jin pendampingku masuk islam, dan ia tidak pernah mengajak ku kecuali yang baik-baik”
Konon
jin (Qarin) yang mendampingi nabi itu bernama Habib al-Huda dan ia beragama
islam. Disinyalir jin nabi ini masih hidup hingga sekarang. Dan tinggal di
baqi'. Disana ia memiliki majelis dakwah, yang kerap kali di datangi oleh
jin-jin lainnya yang beragama islam. Jadi layaknya manusia , jin juga memiliki
tempat untuk belajar dan mengajar.
Blog Misteri Beda Dunia ]
Dalam
al-quran sendiri perkataan qarin disebutkan dalam surat Zukhruf (43) : 36,
barang siapa yang berpaling dari pengajaran Tuhan Yang Maha Pemurah
(AL-QUR'AN), kami adakan bagionya setan (yang menyesatkan), maka setan itulah
yang menjadi qarin, dan sesungguhnya merka benar-benar menghalangi mereka dari
jalan dan mereka menyangka bahwa mereka mendapatkan petunjuk.
Menurut
Prof. Dr. Quraish Shihab dalam tafsir Al-Mishbah, penggunaan bentuk tunggal
bagi kata qarin dalam ayat di atas mengisyaratkan bahwa setiap orang yang
enggan mengikuti tuntunan agama akan memiliki qarin. Ini terjadi bagi
perorangan, bukannya sekelompok yang memperoleh satu qarin secara bersama-sama.
Artinya
dalam setiap tubuh manusia pasti ada qarinnya. Ia akan mempengaruhi orang yang
di dampinginya itu kepada jalan yang sesat. Bagi yang tidak memiliki iman, akan
tersesat. Sebaliknya, bagi seseorang yang beriman maka akan dapat menepis
godaan qarinnya.
Kata qarin juga disebut dalam surat Qaf (50) ayat 27. “ Dan yang menyertai dia berkata (pula) “Ya Tuhan Kami ,aku tidak menyesatkannya tetapi dialah yang berada dalam kesesatan.”[ Blog Misteri Beda Dunia ]
Kata qarin juga disebut dalam surat Qaf (50) ayat 27. “ Dan yang menyertai dia berkata (pula) “Ya Tuhan Kami ,aku tidak menyesatkannya tetapi dialah yang berada dalam kesesatan.”[ Blog Misteri Beda Dunia ]
Menurut
Quraish shihab , surat Qaf (50) ayat 23, membicarakan tentang keadaan
orang-orang kafir di hari kiamat yang telah menjadi korban godaan qarin. Qarin
itu mempertunjukan kepada Allah tentang orang yang telah berhasil di godanya
yaitu seperti orang kafir, dan ia pantas disiksa di neraka.
Allah
pun lalu melemparkan orang-orang kafir itu kepada neraka seperti yang terlukis
dalam ayat berikutnya dari surat Qaf ayat 24, “Allah berfirman :” Lemparkanlah
olehmu berdua ke dalam neraka semua orang yang sangat ingkar dan keras kepala”
Tetapi
Qarin sendiri tak pernah mau bertanggung jawab atas dosa yang dipikul manusia
atau siksaan yang diterima oleh orang yang sesat sehingga di masukan ke
neraka.. ini terlihat dari penjelasan ayat berikutnya dari surat Qaf ayat 27
tersebut. Qarin mengelak bahwa itu bukan merupakan perbuatannya.
Seperti
halnya manusia , qarin juga ada yang beragama islam, ateis, kristen dan yahudi.
Konon qarin yang non muslim ini bertengger di bahu kiri pada orang yang di
dampinginya.Sebaliknya Qarin yang Muslim berasa di bahu kanan, Dia selalu
membantunya untuk taat kepada Allah. Jika kita lupa shalat, dia mengingatkan
dan membangunkan kita. Dia tidak pernah meninggalkan orang yang di dampinginya
kecuali ia sedang menggauli istrinya. Ketika sang suami isteri sudah masuk
kamar dan pintu di tutup, maka qarin pun dengan sekejap sudah berada di mekkah
untuk shalat disana dan balik lagi dengan sekejap
ke rumah muslim tersebut.
[ Blog Misteri Beda Dunia ]
Tidak
seperti manusia , qarin tidak dapat mati hingga hari kiamat. Sebab ia merupakan
bangsa jin. Seperti bangsa jin lainnya, ia pun tidak bisa mati kecuali saat
datangnya hari kiamat. Maka dari itu, ketika yang di dampinginya meninggal,
qarin kerap kali menampakkan wujudnya seperti diri org yang dulu di
dampinginya.
Biasanya
qarin itu berperilaku persis seperti orang yang di dampinginya. Jika orang yang
di dampinginya adalah orang yang saleh maka ia akan berperilaku persis seperti
orang itu, meskipun orang itu sudah meninggal. Karena itu kerap kali kita
mendengar kisah-kisah tentang orang saleh yanng sudah meninggal dunia , tetapi
kita masih melihat nya sedang mengaji di masjid, beribadah dan sebagainya.
Sebagian
orang menilai itu karena karomahnya.padahal itu adalah qarin yang dulu
mendampinginya ia akan persis melakonkan perilaku orang yang di dampinginya
saat masih hidup.
Dalil tentang Adanya Jin Pendamping
Ibn
Mas’ud menceritakan, Rasululloh Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam, bersabda yang
artinya: “Tidaklah salah seorang dari kalian melainkan ada pendampingnya
dari golongan jin.” Mereka bertanya, “Juga padamu, ya Rasulullah?” “Ya, juga
bagiku, hanya saja aku telah mendapat perlindungan dari Allah sehingga aku
selamat. Ia tidak memerintahkan aku kecuali kebaikan.” (HR Muslim).
Ath-Thabarani
mengisahkan riwayat dari Syuraik bin Thariq. Ia berkata, Rasululloh Shallallahu
‘Alaihi Wa Sallam bersabda, yang artinya: “Tidak ada seseorang di antara
kalian melainkan ada baginya seorang setan.” Mereka bertanya, “Juga bagimu, ya
Rasulullah?” “Ya, juga bagiku, tetapi Allah melindungiku sehingga aku selamat
.”(HR. Ibnu Hibban).
Ibn
Mas’ud meriwayatkan, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda,
yang artinya: “Setiap anak Adam mempunyai kelompok, dan bagi malaikat ada
kelompok dengan anak Adam. Kelompok setan mengajak kepada kejahatan dan
mendustakan yang hak, adapun kelompok malaikat mengajak kepada kebaikan dan
membenarkan yang hak. Barang siapa yang mendapatkan
yang demikian itu, maka ketahuilah bahwa itu dari Allah dan pujilah Allah, dan
barang siapa yang mendapatkan selain itu, maka mintalah perlindungan kepada
Allah dari setan yang terkutuk, kemudian ia membaca asy-syaithanu ya’idukumul-faqra
wa ya’murukum bil-fahsya’.” (HR. Tirmizi).
[ Blog Misteri Beda Dunia ]
Sa’id
al-Jariri mengomentari ayat yang berbunyi, “Barang siapa yang berpaling dari
pengajaran Tuhan Yang Maha Pemurah (Alquran), kami adakan baginya setan.” (QS.
Az-Zukhruf: 36). Ia berkomentar, “Telah sampai berita kepada kami bahwa orang
kafir apabila dibangkitkan pada hari kiamat, setan akan mendorong dengan
tangannya, hingga ia tidak bisa melawannya, sampai Alloh menempatkannya di api
neraka, dan ketika itu ia berkata, ‘Aduhai, semoga (jarak) antaraku dan kamu
seperti jarak antara timur dan barat.’ (QS. Az-Zukhruf: 38). Sementara, orang
mukmin akan diwakilkan padanya malaikat sampai ia diadili di antara manusia dan
menempatkannya dalam surga.
[ Blog Misteri Beda Dunia ]
Abadullah
Bin Mas’ud mengatakan bahwa : Rasulullah saw bersabda; “Tidak ada seorangpun
diantara kalian yang tidak ditunjuk untuknya Jin pendamping (Qarin)”.
Para sahabat bertanya; “Termasuk anda ya Rasulullah ?, “Ya” jawab Nabi, Hanya
saja aku mendapat pertolongan Allah,sehingga Jin pendampingku masuk Islam, dan
dia tidak pernah mengajakku kecuali yang baik-baik”.
Jin pendamping (Qarin) Rasulullah saw, adalah bernama Habib al-Huda, beragama Islam dan menurut para ulama sampai sekarang beliau masih hidup, beliau tinggal di Baqi’. Di Baqi’, beliau mempunyai majelis pengajaran tafsir dan hadis-hadis Rasulullah saw yang didatangi oleh jin-jin muslim. Hal ini bisa saja terjadi sebab umur rata2 Jin panjang bisa mencapai ratusan dan ribuan tahun.
Bagi
orang kita orang awam akan timbul pertanyaan : Apakah Jin pendamping muslim itu
juga pasti muslim ..?, jawabnya tidak mesti. Kadang-kadang Jin pendamping
seorang muslim itu adalah jin muslim, tetapi ada juga jin kafir, ateis,
penyembah berhalah, kristen, yahudi. Jin pendamping (qarin) yang non muslim
ini, bertengger dibahu kiri pada orang yang didampinginya, dan dia adalah
pendukung kejahatan. Tetapi pengaruh manusia terhadap jin lebih besar ketimbang
pengaruh jin terhadap manusia.
Jin
Pedamping yang muslim, sangat mencintai orang muslim yang didampinginya dalam
derajat yang tidak dapat dibayangkan oleh manusia. Dia melindungi manusia yang
didampinginya dari berbagai bahaya, dan membantu untuk melaksanakan ketaatan kepada
Allah. Ketika anda lupa sholat dia membantu mengingatkan dan membangunkan anda.
Dia tidak pernah meninggalkan orang muslim yang didampinginya kecuali orang tsb
sedang menggauli istrinya. Ketika sang suami isteri sudah masuk kamar dan pintu
ditutup, maka Qarin dengan sekejap sudah berada di Mekkah untuk sholat disana,
dan balik lagi dalam waktu sekejap kerumah orang muslim tersebut.
Untuk
Melindungi Diri dari Jin Qorin maka Banyaklah berdzikir dan memohon
perlindungan kepada Allah. Jika kita sungguh-sungguh melakukan hal ini,
insyaaAllah, akan datang perlindungan dari Yang Maha Kuasa..
Catatan : Para ulama berbeda pendapat tentang
Qorin, ada yang membenarkan dan ada juga yang tidak,.jadi dua duanya
benar,.yang salah adalah yang gak percaya akan adanya makhluk gaib..
0 komentar:
Posting Komentar